Instalasi WLAN adapter pada PC

Wednesday, November 18, 2009 | | 1 comments

Menginstal WLAN adapter dan menggunakannya pada hotspot

  1. Pasangkan WLAN adapter pada slot PCI di motherboard

  2. masukkan cd driver untuk melakukan penginstalan

  3. Akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Kemudian kita pilih install or remove driver utility


4. Kemudian akan tampil jendela selamat datang. Klik next


5. Kemudian, tunggu sampai proses selesai



6. Setelah selesai klik finish



7. Kemudian restartlah komputer anda agar Wlan dapat digunakan dengan baik.

8. Setelah itu, untuk menyambungkan dengan hotspot, maka klik kananlah pada icon Wlan yang ada pada ujung kanan bawah, pilih open network connection.

9. Klik kanan padda wireless, klik properties. Akan muncul tampilan seperti berikut.



10. Pilih tab ”Wireless Network”

11. Beri tanda Centang pada ”use windows to configure my wireless network settings”

12. Pilihlah hotspot yang akan anda gunakan. Dalam praktek ini saya menggunakan SMKNPUR hotspot1. klik ok



13. Kemudian anda diminta untuk menyambung pada hotspot tersebut. Pilih hotspot yang diinginkan, klik connect.



14. Proses penginstalan sudah selesai. Kita akan mencoba untuk mengakses ke internet. Klik start, pilih internet explorer



15. Kemudian kita akan login terlebih dahulu pada hotspot SMKNPUR



16. Apabila sudah bisa tersambung ke internet, berarti sudah berhasil




Menggunakan WLAN sebagai peer to peer (adhoc)

1. Buka control panel ---> Network Connection .---> Klik kanan pada Wireless Network Connection. Akan tampil seperti dibawah ini















2. Klik pada tab wireless network, maka akan tampil jendela sebagai berikut. Jangan lupa untuk memberi tanda centang pada ”use windows to configure my wireless network settings”















3. Kemudian klik add, untuk menambah wireless network yang akan digunakan untuk peer to peer. Dalam praktek ini saya menggunakan network name ”SMKNPUR-adHoc”. Beri tanda centang pada semua cek box. Klik ok
















4. Kemudian klik advanced
















5. Kemudian pilih ”computer to computer network (ad hoc) network only, dan beri tanda centang pada “automatically connect to non preffered network”












6. Penyettingan adhoc telah selesai, selanjutnya client yang akan mengconnectkan ke network yang telah kita buat.













7. Setting ad-hoc telah selesai dilakukan.



Instalasi Netmeeting


1. Klik start –--> run

2. Ketik conf kemudian klik ok










3. Masuk pada jendela penginstalan, klik next saja












4. Langkah selanjutnya mengisikan identitas diri, isikan sesuai dengan identitas diri anda. Kemudian klik next












5. Masuk menu directory netmeeting, jangan diberi tanda apabila tidak dibutuhkan. Kemudian klik next












6. Masuk pada jenis type jaringan, pilih yang local area network, kemudian klik next













7. Setelah itu masuk pada menu pembuatan shortcut, anda bisa memilih keduanya untuk membuat shortcut pada tampilan desktop anda. Kemudian klik next













8. Masuk jendela detection sound, jika tidak ada sound di computer anda, klik finish













9. Proses instalasi sudah selesai. Maka tampilan netmeeting bisa dilihat seperti di bawah ini













Untuk mengkoneksikan ke computer lain, masukkan ipaddress computer lain ( ipaddress harus sama dalam satu jaringan local misalnya 192.168.5.xxx ) kemudian klik icon telepon “ place a call “. Maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini. Jika tampilan ini hilang maka anda sudah terhubung dengan computer lain.
















10. Untuk melakukan chatting, pilih icon chat, untuk melakukan transfer file pilih icon transfer file, dll.







Menjalankan aplikasi Remote desktop


1. Klik start –-> remote desktop atau klik start –-> all programs –-> accessories – -> communications –-> remote desktop conection.












2. Maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini, masukkan ipaddress computer yang ingin di remote. Misalnya 192.168.5.22 kemudian klik connect










3. Jika masih gagal pilih options kemudian masukkan username dan passwordnya kemudian klik connect. Jika berhasil maka tampilan desktop anda akan berubah ke tampilan desktop computer yang anda remote tersebut ( isikan username and password computer yang diremote ) klik ok












4. Maka tampilan desktop anda berubah ke tampilan desktop computer yang diremote.



























READ MORE - Instalasi WLAN adapter pada PC

OSI 7 layer

Saturday, August 1, 2009 | | 0 comments

Berikut ini akan saya sampaikan tentang OSI layer. Yang ingin download OSI layer klik disini
READ MORE - OSI 7 layer

Sharing Printer dan Sharing File di Windows XP

Thursday, March 19, 2009 | | 0 comments


LAPORAN
SHARING PRINTER DAN FILE






Di susun oleh:
Mohammad Rifqi Rozana
XTKJ1
20


PEMERINTAHAN KABUPATEN PASURUAN
DEPARTEMEN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN ( SMK )NEGERI 1 PURWOSARI
Jl. Raya Purwosari – Pasuruan 67162 Telp/Fax.(0343)613747 / 614367
Website : smkn1purwosari.net
E-mail : smkn1.pasuruan@igi-aliance.com






Kata Pengantar



Assalamu’alaikum Wr.Wb
Puji syukur kami panjatkan atas kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan hidayah Nya yang diberikan kepada kami sehingga kami dapat menyelesaikan Laporan Sharing Printer dan Sharing Folder.
Terima kasih juga saya sampaikan kepada semua guru mata pelajaran produktif yaitu:
1. Bapak Drs. Djarot Mudjianto
2. Bapak Gabriel Wao
3. Bapak Iskandar Jaya
4. Ibu Nomiyasari
yang telah membimbing kami dalam mengerjakan laporan ini sehingga laporan ini dapat terselesaikan dengan baik.
Akhirnya saya menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kesempurnaan dan masih banyak kekurangan yang harus diperbaiki. Untuk itu kritik dan saran yang bersifat membangun sangat kami harapkan bagi perbaikan di masa mendatang.
Wassalamu’alaikum Wr.Wb.




P e n u l i s










P E N D A H U L U A N


Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) telah membawa perubahan yang signifikan di hampir semua aspek kehidupan manusia, dimana berbagai permasalahan tidak dapat dipecahkan kecuali dengan upaya penguasaan dan peningkatan IPTEK itu sendiri. Tak pelak lagi perubahan tersebut telah menggiring individu, kelompok,masyarakat,serta institusi Indonesia ke dalam era persaingan global yang sangat ketat.
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) telah memudahkan dalam segala hal seperti yang saya ulas dalam laporan ini. Dalam laporan ini saya akan menjelaskan bagaimana cara berukar data dan sharing printer.maka di buatlah laporan ini.
Saya harap laporan ini berguna bagi kita semua








PEMBAHASAN

Langkah awal adalah mengecek apakah kita sudah terhubung dalam jaringan LAN atau belum. Yaitu dengan cara ping ke IP Address komputer lain yang ada dalam jaringan.


Selanjutnya apabila terdapat jawaban (reply) berarti komputer kita telah terhubung dengan LAN



Sharing Printer

Berikut ini cara sharing printer:
Dalam cara ini saya mempraktekkan printer yang sudah terinstall kemudian saya akan menge-share printer tersebut


Klik start Pilih Printers and faxes



klik add a printer


klik next


pilih a network printer


pilih browse for a printer

pilih di komputer manakah yang terdapat printer, misal komputer SMK kemudian pilih printernya misal CANON, klik next


kemudian akan diberi pilihan, apaah printer tersebut akan dijadikan default, pilih yes klik next



klik finish





Sharing File


Klik kanan pada menu start lalu klik explore

Pilih folder atau file yang akan di sharing lalu klik kanan dan pilih "sharing and security"


Kemudian klik "if you uderstand….." klik here


Centang "share the folder" untuk menge-share folder anda dan "allow network" untuk memperbolehkan orang lain dalam LAN mengubah isi file anda


Kemudian tunggu sampai proses selesai






PENUTUP


A. Kesimpulan
Kesimpulan yang didapatkan adalah dengan menggunakan sharing kita memiliki banyak keuntungan seperti memaksimalkan penggunaan hardware (printer). Kita juga bisa saling bertukar data, sehingga dapat meminimalkan biaya

B. Saran
1. Dalam menggunakan sharing data, kita juga harus berhati-hati agar data yang kita miliki tidak dapat dimanipulasi oleh orang lain
2. Kita harus dapat memaksimalkan hardware yang kita miliki.

READ MORE - Sharing Printer dan Sharing File di Windows XP

Susunan direktori pada Linux

Tuesday, January 13, 2009 | | 0 comments

Linux memiliki struktur sistem yang berbeda dengan sistem operasi yang umumnya dipakai dan dikenal di Indonesia sekarang, yaitu Microsoft Windows. Di Linux, semuanya dianggap sebagai file, mulai dari hardware, partisi, file, direktori, device dan sebagainya. Susunan direktorinya pun berbeda, tidak dikenal adanya drive letter (c:\, d:\, e:\ dan sebagainya), yang dikenal adalah susunan seperti pohon atau tree yang dimulai dari root (/). Untuk setiap distribusi, memiliki perbedaan pada susunan direktori yang dimiliki, akan tetapi secara garis besar, fungsi dari direktori tersebut adalah sebagai berikut:

/ atau dikenal sebagai root, merupakan akar atau induk dari susunan direktori di linux. Disini semua direktori berada

/bin, merupakan direktori yang digunakan untu k menyimpan aplikasi dasar dari linux, misalkan cp, mv dan sebagainya

/boot, merupakan direktori yang digunakan untuk menyimpan konfigurasi dan file-file yang berhubungan dengan proses booting

/dev, merupakan direktori yang digunakan untuk menyimpan konfigurasi device atau hardware dari sistem, seperti harddisk (hda, sda), terminal (tty) dan sebagainya.

/etc, merupakan direktori yang digunakan untuk menyimpan fil e konfigurasi dari sistem, misalkan konfigurasi service, penjadwalan dan sebagainya

/home, merupakan direktori yang digunakan untuk menyimpan informasi user dan data pribadi user

/lib, merupakan direktori yang digunakna untuk menyimpan library dasar dari sistem

/media, /mnt, merupakan direktori yang digunakan untuk proses mounting dari media atau file sharing di jaringan

/opt, merupakan direktori yang digunakna untuk menyimpan aplikasi tambahan diluar aplikasi bawaan dari distro

/proc, merupakan direktori yang digunakan untuk menyimpan informasi proses sistem dan kernal dari sistem operasi

/root, merupakan direktori home dari user root

/sbin, merupakan direktori untuk menyimpan aplikasi dasar dari linux yang sifatnya hanya dijalankan oleh sistem atau super user (root), misalkan iptables

/usr, merupakan direktori untuk menyimpan apilkasi yang diinstall untuk keperluan user, misalkan OpenOffice, Kate dan sebagainya

/var, merupakan direktori untuk menyimpan informasi pencatatan log sistem, web server dan sebagainya

/tmp, Berisi file-file sementara (temporer)
READ MORE - Susunan direktori pada Linux

Pengertian Kernel

| | 0 comments

Kernel adalah sebuah aplikasi dari sistem operasi yang tugasnya melayani bermacam program aplikasi untuk mengakses perangkat keras komputer. hal tersebut disebabkan karena akses terhadap perangkat keras yang sangat terbatas sedangkan ada aplikasi yang musti dilayani dalam waktu yang bersamaan, maka disitulah letak tugas kernel mengatur kapan dan berapa lama suatu program atau aplikasi dapat menggunakan suatu perangkat keras tersebut.

Akses kepada perangkat keras secara langsung merupakan masalah yang kompleks, oleh karena itu kernel biasanya mengimplementasikan sekumpulan abstraksi hardware. Abstraksi-abstraksi tersebut merupakan sebuah cara untuk menyembunyikan kompleksitas, dan memungkinkan akses kepada perangkat keras menjadi mudah dan seragam. Sehingga abstraksi pada akhirnya memudahkan pekerjaan programer.

Ada 4 kategori kernel:

* Monolithic kernel. Kernel yang menyediakan abstraksi perangkat keras yang kaya dan tangguh.
* Microkernel. Kernel yang menyediakan hanya sekumpulan kecil abstraksi perangkat keras sederhana, dan menggunakan aplikasi-aplikasi yang disebut sebagai server untuk menyediakan fungsi-fungsi lainnya.
* Hybrid (modifikasi dari microkernel). Kernel yang mirip microkernel, tetapi ia juga memasukkan beberapa kode tambahan di kernel agar ia menjadi lebih cepat
* Exokernel. Kernel yang tidak menyediakan sama sekali abstraksi hardware, tapi ia menyediakan sekumpulan library yang menyediakan fungsi-fungsi akses ke perangkat keras secara langsung atau hampir-hampir langsung.

pada sistem operasi windows kernel dijalankan oleh file kernel32.dll, sedangkan untuk sistem operasi linux kernel yang berjalan anda dapat temukan di linux kernel
READ MORE - Pengertian Kernel

Silahkan masukkan link anda di sini,, dan jangan lupa pasang link balik